Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Lain-lain

Kolam Buatan dan Alami Yang Memiliki Ekosistem dan DayaTarik Tersendiri

Kolam merupakan perairan di daratan yang lebih kecil ukurannya daripada danau. Kolam terbentuk secara alami atau dapat dibuat manusia. Pembatasan pasti yang membedakan danau dan kolam tidak pernah tuntas. Selain ada yang memberi kriteria berdasarkan luas, ada pula yang memberi kriteria berdasarkan kemampuan tembus cahaya ke dasar terdalam atau berdasarkan kealamiannya. Semua pembedaan itu selalu memiliki perkecualian. Suatu tubuh air yang terbentuk akibat bendung, meskipun berukuran kecil, akan disebut sebagai danau. Kriteria kolam sebagai tubuh air di daratan yang luasnya terlalu kecil untuk dilayari suatu perahu juga sering dilanggar, karena ada kolam di taman yang relatif luas dan dapat dilayari perahu. Dilihat dari sisi ekologi, kolam dapat membentuk suatu ekosistem tersendiri, yang berbeda dari danau. Kolam berbentuk perairan yang umumnya memiliki ukuran kecil hingga sedang, dengan kedalaman dangkal. Kolam dapat terbentuk secara alami, seperti kolam hujan, mata air kecil, atau dic...

Sepintas Mengenal Kayu Gelondongan

Kayu gelondongan merupakan kayu yang baru saja ditebang dan bentuk penampangnya masih utuh pada kayu yang berbentuk bundar. Kayu gelondongan dapat digunakan dalam berbagai bentuk, seperti: Dipakai dalam bentuk bulat, Dipotong menjadi balok panjang dengan penampang persegi, Dipahat dengan bentuk lain. Beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait kayu gelondongan, yaitu: Sebaiknya kayu gelondongan segera diproses setelah ditebang, tidak menunggu berbulan-bulan. Kayu gelondongan perlu waktu untuk mengering secara alami setelah ditebang. Untuk melindungi kayu gelondongan dari hujan, Anda dapat menutupinya dengan terpal atau atap sederhana.

Dedak dan Bekatul

Dedak dan bekatul sebagai hasil samping penggilingan padi yang memiliki perbedaan dalam tekstur, kandungan nutrisi, dan proses produksi. Dedak merupakan lapisan luar butiran padi yang memiliki tekstur kasar dan mengandung serabut lembut atau kulit padi. Dedak padi memiliki kandungan serat kasar yang tinggi sehingga sering digunakan sebagai bahan tambahan untuk meningkatkan pencernaan pada hewan ternak. Sedangkan Bekatul merupakan lapisan dalam butiran padi yang memiliki tekstur halus dan tidak mengandung kulit padi. Bekatul sering digunakan untuk menambah kandungan vitamin dan mineral pada pakan ternak.

Minyak Masakan atau Yang Biasa Disebut Minyak Goreng

Minyak masakan (atau lebih dikenal dengan istilah minyak goreng) merupakan minyak atau lemak yang berasal dari pemurnian bagian tumbuhan, hewan, atau dibuat secara sintetik yang dimurnikan dan biasanya digunakan untuk menggoreng makanan. Minyak masakan umumnya berbentuk cair dalam suhu kamar. Minyak masakan kebanyakan diperoleh dari tumbuhan, seperti kelapa, serealia, kacang-kacangan, jagung, kedelai, dan kanola. Minyak goreng umumnya berasal dari minyak kelapa sawit. Minyak kelapa dapat digunakan untuk menggoreng karena struktur minyaknya yang memiliki ikatan rangkap sehingga minyaknya termasuk lemak tak jenuh yang sifatnya stabil. Selain itu pada minyak kelapa terdapat asam lemak esensial yang tidak dapat disintesis oleh tubuh. Asam lemak tersebut adalah asam palmitat, stearat, oleat, dan linoleat. Beberapa minyak yang dipakai untuk menggoreng selain minyak kelapa sawit adalah minyak palm kernel, palm olein, palm stearin, dan Tallow. Selain itu terdapat juga minyak lain seperti minya...

Beberapa Kode Yang Sering Dipakai Pada Meter Listrik Baru (Meter Listrik Token)

Beberapa kode-kode yang jarang tahu dan perlu dipakai atau digunakan untuk mengetahui maupun memprogram ulang meter listrik baru/ token : 800 Enter-Accept = Restart Meter (Jika ada cancel) 801 Enter-Accept = Cek Sisa KWH. 804 Enter-Accept = Cek ID Meter PLN Prabayar. 807 Enter-Accept = Voltase listrik. 808 Enter-Accept = Ampere yang sedang dipakai. 809 Enter-Accept = Counter jumlah berapa kali mati. 812 Enter-Accept = Mematikan alarm batas KWH. 41 Enter-Accept = Memeriksa voltase listrik. 47 Enter-Accept = Memeriksa daya yang sedang digunakan. 54 Enter-Accept = Kode token terakhir. 07 Enter-Accept = Memeriksa sisa KWH yang tersisa pada meteran. 12 Enter-Accept = Memeriksa batas minimal alarm yang telah ditetapkan. 37 Enter-Accept = Memeriksa delay alarm dalam menit. 814 Enter-Accept = Periksa daya yang sedang digunakan. 815 Enter-Accept = Cek tanggal pengisian token listrik terakhir. 817 Enter-Accept = Periksa jumlah kWh dari pengisian terakhir 00 = Uji Tampilan Layar. 01 = Uji Relay ...

Kembang Api Yang Menarik dan Suka Digunakan Untuk Perayaan, Pesta - Pesta, Festival dan Lainnya

Kembang api merupakan bahan peledak berdaya ledak rendah piroteknik yang digunakan umumnya untuk estetika dan hiburan. Salah satu bentuk kembang api yang umum adalah dalam pertunjukan kembang api. Kembang api menghasilkan empat efek primer: suara, cahaya, asap, dan bahan terbang (contohnya confetti). Kembang api dirancang agar dapat meletus sedemikian rupa dan menghasilkan cahaya yang berwarna-warni seperti merah, oranye, kuning, hijau, biru, ungu, dan perak. Pertunjukan kembang api umum di seluruh dunia dan merupakan titik pertemuan banyak pesta kultural dan religius. Kembang api pertama kali ditemukan di Tiongkok kuno sekitar abad ke-2 SM. Awalnya, mereka menggunakan batang bambu yang meledak ketika dipanaskan karena udara di dalamnya mengembang. Orang Tiongkok percaya suara ledakan ini bisa mengusir roh jahat. Pada abad ke-7 hingga ke-10 M, seorang alkemis Tiongkok menciptakan bubuk mesiu dengan mencampur kalium nitrat, sulfur, dan arang. Bubuk Mesiu ini digunakan untuk menciptakan ...

Teralis Pengaman Yang Menarik Pada Sebuah Konstruksi Besi

Teralis, merupakan sebuah konstruksi besi berupa bingkai yang berfungsi sebagai pengaman sekaligus dekorasi pada pintu, jendela, pagar hingga tangga. Membuat rumah aman dan nyaman merupakan hal penting yang harus diperhatikan oleh penghuni rumah. Salah satu cara menjaga keamanan rumah adalah dengan memasang teralis di berbagai elemen arsitektur. Dengan memasang teralis maka dapat menghalangi dan mempersulit maling yang ingin menerobos masuk ke dalam rumah. Dalam bahasa Inggris, teralis disebut trellis yang merujuk pada elemen pengaman pada struktur outdor. Sementara secara asal katanya, teralis berasal dari kata Latin lat Trichila yang berarti penyangga tanaman. Teralis termasuk bukan elemen arsitektur baru karena sudah ada sejak jaman dahulu kala, Hingga saat ini teralis pun banyak digunakan di dalam berbagai jenis tipe rumah atau hunian, toko dan bangunan lainnya. Tak sekadar menambah keamanan bangunan, teralis pun dipakai untuk menambah estetika dan dekorasi bangunan karena memili...

Rumah Hunian Sebagai Tempat Tinggal Yang Layak Huni

Dalam arti umum, rumah merupakan salah satu bangunan yang dijadikan tempat tinggal selama jangka waktu tertentu. Rumah bisa menjadi tempat tinggal manusia maupun hewan, tetapi istilah untuk tempat tinggal yang khusus bagi hewan adalah sangkar, sarang, atau kandang. Dalam arti lain Rumah merupakan bangunan yang berfungsi sebagai tempat tinggal atau hunian dan sarana pembinaan keluarga. Manfaat dari rumah tinggal bagi penghuni adalah sebagai tempat tinggal, tempat berlindung, tempat berkumpul keluarga, identitas penghuni, dan tempat beraktivitas, di dalam maupun sekitar rumah.

Kayu Bakar Bahan Bakar Yang Melegenda Hingga Kini

Kayu Bakar merupakan kayu-kayu atau kumpulan kayu yang digunakan sebagai bahan bakar untuk pembakaran segala sesuatu yang memerlukan proses pembakaran. Pada umumnya kayu bakar masih belum diproses atau tidak dikeringkan dan belum melalui pemotongan khusus, jadi bagian-bagian kayu masih terlihat aslinya.